More

    Apakah Saatnya MQ-9 Reaper Disingikirkan?

    on

    |

    views

    and

    comments

    Nasib drone MQ-9 Reaper sekali lagi menjadi perdebatan publik. Ini setelah sebuah drone tersebut ditembak jatuh Houthi di lepas pantai Yaman pada 8 November 2023.

    Dalam beberapa tahun terakhir para ahli mempertanyakan keberlanjutan penerbangan drone mahal tersebut di lingkungan yang diperebutkan. Dalam lingkungan ini tindakan penanggulangan yang lebih murah dapat merontokkan pesawat tersebut.

    Pada tahun 2021, Angkatan Udara Amerika telah berupaya membatasi pengadaan drone buatan General Atomics Aeronautical Systems tersebut.

    Awal November ini  , Brandon Tseng, presiden perusahaan drone dan perangkat lunak Shield AI mengatakan,  MQ-9 terlalu mahal dan terlalu lambat. Kondisi ini menjadikan Reaper sulit  untuk beregenerasi agar dapat terus beroperasi dalam jangkauan rudal permukaan ke udara.

    Dia mengakui MQ-9 adalah pesawat yang hebat. Namun untuk pertarungan di masa depan, perannya perlu didefinisikan ulang. Dan ini tidak hanya berlaku pada MQ-9 tetapi juga drone lain  termasuk MQ-4, MQ-1, P-8, SH-60 dan yang lainnya.

    Sebuah artikel awal tahun ini di situs Modern War Institute mencatat MQ-9 Reaper mungkin tidak dapat bertahan dalam lingkungan yang ditandai dengan operasi tempur skala besar. Ada keputusan yang harus diambil.

    Pilihannya adalah haruskan militer Amerika menggunakan drone yang lebih mampu bertahan atau berinvestasi pada UAV yang lebih kecil yang mampu melakukan manuver defensive dan  tidak keberatan kalah.

    Artikel tersebut adalah tanggapan terhadap insiden pada bulan Maret 2023 ketika jet tempur Rusia menjatuhkan Reaper Amerika di Laut Hitam setelah awalnya merusak baling-balingnya. Intersepsi tersebut pada akhirnya mengakibatkan kecelakaan dan kerugian total pada pesawat tersebut.

    Untuk informasi selengkapnya simak tayangan berikut:

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.