Kementerian Pertahanan Israel pada 30 Desember 2021 mengkonfirmasi akan membeli 12 helikopter Lockheed Martin CH-53K King Stallion dengan harga sekitar US$2 miliar atau sekitar Rp 29 triliun.
Selain itu Israel juga akan membeli lagi pesawat pengisian bahan bakar Boeing KC-46 dengan harga sekitar US$1,1 miliar atau kurang lebih Rp16 triliun. Sebelumnya Israel telah membeli dua KC-46 Pegasus.
Menteri Pertahanan Bnei Gantz menyebut perjanjian pengadaan ini adalah tonggak penting lain dalam pembangunan kekuatan militer Israel. Pembelian ini akan menggunakan dana bantuan militer Amerika.
Kesepakatan juga mencakup opsi untuk membeli enam helikopter CH-53K lagi dengan pesawat pertama diharapkan tiba di Israel pada 2026. Helikopter ini akan menggantikan CH-53D yang lebih tua.
Joshua Shani, CEO Lockheed Martin Israel mengatakan CH-53K akan memenuhi tugasnya sebagai helikopter pengangkut berat paling aman, paling andal dan efisien.
King Stallion bersaing dengan Boeing CH-47F Chinook. Dan meskipun lebih mahal baik untuk harga maupun biaya operasional, helikopter buatan Sikorsky ini menjadi pemenang.
Simak selengkapnya dalam tayangan berikut: