More

    Kian Moncer, Polandia Beli 24 Bayraktar TB2

    on

    |

    views

    and

    comments

    Polandia telah mengkonfirmasi akan membeli drone bersenjata buatan Turki. Sebanyak 24 Bayraktar TB2 akan dikirim ke negara tersebut pada 2022 mendatang.

    Menteri Pertahanan Polandia Mariusz Blaszczak pada 21 Mei 2021 mengumumkan tentang pembelian drone tersebut. Blaszczak mengatakan TB2 dipilih karena drone bersenjata tersebut terbukti dalam perang di Eropa timur dan juga telah digunakan di Timur Tengah.

    Perjanjian pembelian drone tersebut direncanakan akan ditandatangani selama kunjungan Presiden Polandia Andrzej Duda ke Turki pekan ini.

    Polandia akan menjadi negara anggota NATO pertama di luar Turki yang akan menerbangkan pesawat tanpa awak tersebut. Sistem drone yang dikembangkan Kale-Baykar, perusahaan patungan Baykar Makina dan Kale Group tersebut dapat melakukan misi pengintaian, intelijen, dan serangan. Drone ini dapat membawa muatan maksimum lebih dari 150 kg. Drone dapat terbang hingga 6.800 meter dan berkeliaran selama lebih dari 24 jam.

    Untuk informasi lebih lengkap simak tayangan berikut:

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.