Iran Berhasil Overhaul Mirage dan F-5
Mirage Iran

Iran Berhasil Overhaul Mirage dan F-5

Para ahli dan staf teknis di pangkalan udara Shahid Nasser Habibi Iran berhasil merombak Mirage buatan Prancis dan jet tempur F-5 buatan Amerika. Dua pesawat itupun kembali bergabung untuk memperkuat udara Iran.

Operasi perombakan jet tempur Mirage buatan Prancis menghabiskan 25.000 orang/jam kerja, sementara jet tempur F-5 buatan Amerika dua kursi 12.500 orang / jam kerja.Kedua pesawat bergabung dengan armada Angkatan Udara Iran setelah dijalankan melalui uji operasional.

F-5 Iran

Penggabungan kembali terbaru jet tempur dilakukan pada 25 Juli. Sebelumnya para insinyur Iran juga merombak dan meningkatkan 10 jet tempur Sukhoi SU-22.

Juga pada 19 Juli, Iran melaporkan perombakan tomcat F-14 buatan Amerika di Pangkalan Udara Shahid Babaei di Provinsi Isfahan. Operasi itu telah memakan waktu 35.000 orang / jam kerja.

Komandan Pangkalan Udara Shahid Babaei, Mohammad Jafar Tak, sebagaimana dikutp Mehr keberhasilan ini menunjukkan bahwa upaya musuh untuk menjatuhkan sanksi dalam upaya melemahkan kemampuan pertahanan negara telah sia-sia.