Pada tahun 1942, sebuah airships Angkatan Laut Amerika terbang melintasi Golden Gate, misinya untuk mencari kapal selam Jepang.
Beberapa jam kemudian, pesawat itu mengalmai kecelakaan dan menabrak sebuah rumah di sebelah selatan San Francisco. Anehnya kedua kru pesawat hilang. Apa yang terjadi pada dua awak pesawat L-8, yang kemudian menjadi Goodyear Blimp tersebut hingga kini tetap menjadi sebuah misteri.
Pesawat, L-8, berbasis di pangkalan udara Treasure Island, San Francisco sebagai bagian dari upaya untuk mendeteksi kapal selam Jepang di lepas pantai California.
Pesawat tersebut diawaki oleh dua perwira Angkatan Laut, Letnan Ernest D. Cody dan Ensign Charles D. Adams. Angkatan Laut Amerika menerima lebih dari 150 airships antara tahun 1942 dan 1945.
Diproduksi oleh Goodyear Corporation, airships ini berguna sebagai pendamping konvoi kapal, yang mampu menemukan kapal selam musuh dan menjatuhkan bom kedalaman pada kapal tersebut.
Pada pagi hari tanggal 16 Agustus 1942, L-8 terbang dan menuju ke barat menuju Pasifik untuk melakukan patroli rutin. Lima jam kemudian, penduduk Kota Daly, di selatan San Francisco, dikejutkan oleh pemandangan sebuah pesawat besar yang dengan cepat turun ke deretan rumah. Pesawat jatuh dan penyelamat menemukan pesawat itu kosong.
L-8 dimasukkan kembali ke layanan dan kemudian menjadi Goodyear Blimp, terbang sampai 1982. Sementara nasib Cody dan Adams tetap menjadi misteri.
Baca juga:
Serangan Brutal Jet Israel ke Kapal Perang AS Tetap Jadi Misteri