Kapal Selam Italia Tabrak Kapal Kargo

Kapal Selam Italia Tabrak Kapal Kargo

Sebuah kapal selam milik Angkatan Laut Italia bertabrakan dengan sebuah kapal kargo. Militer Italia mengkonfirmasi kecelakaan itu terjadi di Laut Lonia, ketika kapal selam melakukan misi latihan.

Tabrakan terjadi  pada  Kamis 11 Mei 2017 bahwa sebuah kapal selam angkatan laut telah menyerang sebuah kapal kargo di lepas pantai Calabria. Miltier mengatakan bahwa tidak ada korban jiwa atau kerusakan berarti akibat kecelakaan tersebut.

Pejabat Angkatan Laut Italia sebagaimana dikutip CBS News  mengatakan kapal selam yang terlibat dalam kecelakaan adalah Scire, sebuah kapal selam U212 yang memiliki panjang 180 kaki.

Kapal  tidak rusak dan masih tetap berlayar. Hanya saja  kapal selam kemudian kembali ke pangkalan untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Angkatan Laut mengatakan penyelidikan akan menentukan bagaimana tabrakan terjadi.