Amerika Serikat meluncurkan serangan besar-besaran dengan menggunakan rudal jelajah Tomahawk ke Suriah. Sebanyak 59 rudal dilesatkan dari dua Destroyer Angkatan Laut Amerika yakni USS Porter dan USS Rose yang berada di Laut Mediterania.
Sasaran serangan adalah Lapangan Udara Al Shayrat di dekat Homs Suriah yang dituduh Amerika sebagai titik awal keberangkatan senjata kimia yang digunakan untuk menyerang Idlib pada Selasa 4 April 2017,
Tidak lama setelah serangan tersebut Kementerian Pertahanan Rusia terbang kendaraan udara tak berawak ke atas lapangan terbang lokasi serangan untuk memantau kerusakan.
https://www.youtube.com/watch?v=oKtJjPypT7I
Sebelumnya dilaporkan serangan yang dilakukan Kamis 6 April 2017 malam tersebut mengakibatkan kerusakan parah dari lapangan udara yang menjadi simpul penting bagi Suriah untuk melawan ISIS dan pemberontak. Sebanyak 20 pesawat milik Suriah hancur dan beberapa fasilitas lain juga rusak berantakan.
Rusia sebelumnya juga mengatakan bahwa hanya sekitar 23 rudal Tomahawk yang sampai ke sasaran. Pentagon membantah hal tersebut dan mengatakan seluruh rudal menghantam target sesuai rencana. Siapa yang benar? Tidak akan pernah ada yang mengaku secara jujur.