Korea Utara kembali memanaskan situasi dengan menembakkan rudal tak dikenal dari kawasan Sinpo di pantai timur wilayahnya menuju lepas pantai di Semenanjung Korea pada Rabu 5 April 2017.
Peluncuran tersebut dilakukan hanya sesaat menjelang pertemuan puncak antara Presiden Donald Trump dari Amerika Serikat dengan Presiden Xi Jinping dari China pekan ini.
“Pada hari ini pukul 06:42 [waktu setempat], Korea Utara menembakkan sebuah rudal balistik dari daerah Sinpo ke Laut Jepang,” kata kementerian Pertahanan Korea Selatan dalam sebuah pernyataan yang dikutip news.com.au
Dikatakan rudal itu terbang sekitar 60 kilometer, Korea Selatan dan Amerika Serikat sedang menganalisis jalur penerbangan untuk menentukan jenisnya.
“Militer terus mencermati pergerakan lebih Korea Utara dan mempertahankan postur pertahanan yang tinggi,” katanya.
Peluncuran rudal dilakukan menjelang pertemuan Presiden China Xi Jinping dan Presiden Amerika Serikat Donald Trump yang akan dilakukan di Gedung Putih pekan ini.
Pada pertemuan puncak tersebut kedua kepala negara antara lain diperkirakan akan membahas penekanan yang lebih dalam terhadap Korea Utara untuk menghentikan pengembangan persenjataannya.