Baghdad 13 Februari 1991
Serangan udara terhadap penampungan pengungsi Amiriyah selama Perang Teluk oleh pesawat siluman AS mengakibatkan tewasnya antara 200 dan 300 warga sipil, menurut laporan Human Rights Watch tahun 1991.
Laporan dari sejumlah media kemudian mengatakan bahwa lebih dari 400 tewas . Penampungan itu penuh sesak dengan warga sipil ketika bom bunker busting menembus atap sekitar pukul 05:00.
Menurut laporan itu, Pentagon mengatakan telah mencegat komunikasi militer dari bangunan dan personil militer telah ditempatkan dekat dari posisi itu.
Namun militer Amerika Serikat sebenarnya juga tahu b ahwa bangunan itu telah digunakan sebagai tempat penampungan pengungsi selama perang Iran-Irak.
Pengacara di Belgia menuduh mantan presiden George H.W. Bush; Richard B. Cheney, yang menjadi Menteri Pertahanan saat itu, dan Colin Powell melakukan kejahatan perang karena serangan Amiriyah, tetapi pada tahun 2003 pengadilan tertinggi negara itu menolak tuduhan tersebut.
Dalam waktu yang hampir bersamaan , pada bulan Februari 1991, pembom Inggris menyerang beberapa jembatan di selatan dan barat Irak, menewaskan lebih dari 100 di setiap serangan, menurut laporan setempat pada saat itu.