Jet tempur siluman F-35 Lightning II berhasil melakukan uji coba penembakan pertama Advanced Short Range Air-to-Air Missile (ASRAAM) yang dibangun MBDA Inggris. ASRAAM juga menjadi rudal pertama yang dibangun di luar Amerika yang ditembakkan F-35.
Dilakukan dari Naval Air Station Patuxent River dan Edwards Air Force Base di Amerika Serikat uji penembakan ini telah dinyatakan berhasil. MBDA saat ini di bawah kontrak, diberikan pada tahun 2016, untuk menghasilkan rudal udara ke udara dipandu infra merah yang nantinya akan digunakan olehF-35 milik Inggris. Motor roket besar ASRAAM dan desain aerodinamis memberikan kemampuan kinematik tinggi yang menjadi keunggulan dibandingkan rudal infra merah dari negara lan.
Dalam situs resminya, MBDA melaporkan Kamis 16 Maret 2017 uji penembakan dilakukan oleh tim uji terintegrasi di Patuxent dan Edwards, yang meliputi Lockheed Martin, BAE Systems, MBDA dan Northrop Grumman.
MBDA juga di bawah kontrak untuk Capability Sustainment Programme (CSP) untuk pesawat Eurofighter Typhoon Angkatan Udara Inggris . Upaya CSP memanfaatkan kesamaan ASRAAM dengan keluarga rudal CAMM, yang juga dibeli oleh Royal Navy dan Angkatan Darat Inggris.