Karakter Siluman X-2 Mulai Diuji
Shinshin X-2

Karakter Siluman X-2 Mulai Diuji

Jepang terus menguji jet tempur siluman demonstrator mereka X-2. Sebuah rekaman menunjukkan pesawat yang diproduksi oleh Mitsubishi Heavy Industries itu kembali melakukan uji terbang didampingi pesawat F-2. Disebutkan ini adalah uji terbang ketiga yang dilakukan oleh pesawat itu.

Sebelumnya Kementerian Pertahanan Jepang mengatakan akan melakukan pengujian lapangan awal bulan November ini. Uji lapangan akan fokus mengevaluasi teknologi siluman X-2.  Nikkie Asian melaporkan  Kementerian Pertahanan akan melakukan tes lagi pada akhir tahun fiskal ini.

Pada tahun fiskal 2018, Kementerian Pertahanan Jepang akan memutuskan apakah pesawat tempur pengganti F-2 akan dikembangkan sendiri atau melalui kerjasama dengan asing.

Demonstrator X-2  yang pengembaannya dipimpin  Mitsubishi Heavy Industries, secara mulus melakukan penerbangan perdananya pada bulan April 2016. X-2 menggunakan bahan penyerap radar  dari serat karbon. Jepang adalah negara keempat yang  mengembangkan pesawat tempur siluman setelah Amerika, Rusia dan China.

Baca juga:

F-3 Jepang Sangat Ambisius, Tak Ada Pesawat yang Bisa Memenuhi Persyaratan