Kasus Pertama, Tentara Amerika Tewas di Suriah
M142/US Army

Kasus Pertama, Tentara Amerika Tewas di Suriah

Seorang tentara Amerika Serikat tewas setelah terluka akibat ledakan bom rakitan di Suriah. Menurut Komando Pusat Militer AS, tentara tersebut terluka parah akibat ledakan di dekat kota Ayn Issa.

Ini adalah kasus pertama Amerika  Serikat kehilangan personel dalam operasi anti-ISIS di Suriah.

“Seluruh pasukan koalisi kontra Negara Islam (ISIS) mengirimkan belasungkawa kami kepada keluarga, teman-teman dan rekan tim dari pahlawan kami,” bunyi pernyataan petinggi pasukan koalisi Letnan Jenderal Stephen Townsend seperti dikutip dari Sky News, Jumat 25 November 2016. Hingga saat ini, identitas dari korban tersebut belum dirilis.

Tewasnya seorang tentara AS ini terjadi ketika ratusan pengungsi tiba di wilayah sekitar Ayn Issa yang dikendalikan oleh Pasukan Demokratik Suriah yang didukung AS. Para pengungsi melarikan diri dari ISIS yang menguasai desa mereka di Raqqa.