Amerika diam-diam mengerahkan radar ultra sensitif yang digunakan untuk melacak target rudal balistik ke lepas pantai Korea Utara pada bulan September.
Menurut laporan Kantor Berita Korea Selatan, Sea Based Radar X-Band (SBX-1) yang seukuran dengan kapal rig minyak dengan membawa radar bertahap ditempatkan di semenanjung Korea selama sekitar satu bulan.
“[SBX] dikirim ke lokasi yang dirahasiakan dari Semenanjung Korea untuk penyebaran satu bulan setelah berangkat Hawaii pada akhir September,” kata seorang pejabat militer Korea Selatan sebagaimana dilaporkan Yonhap dan dikutip USNI News, Rabu 2 November 2016.
“Kapal ini berlayar kembali ke pelabuhan asalnya pada akhir Oktober.”
SBX-1 adalah komponen kunci dari sistem pertahanan rudal balistik AS. Menurut , informasi dari Badan Pertahanan Rudal atau Missile Defense Agency (MDA) Amerika, radar ini cukup sensitif untuk mendeteksi objek ukuran bola bisbol dari jarak 2.500 mil.
Sementara pejabat AS tidak mengkonfirmasi rincian dari laporan Yonhap. Penyebaran SBX-1 mengulang penyebaran 2013 di mana radar juga ditempatkan di lepas pantai Korea Utara selama periode uji coba rudal balistik.
Baca juga: