Senjata Laser AS akan Dimulai dari Pesawat Besar

Senjata Laser AS akan Dimulai dari Pesawat Besar

Angkatan Udara Amerika berencana untuk mulai menembakkan senjata laser dari platform besar seperti C-17 dan C-130 sampai upaya miniaturisasi teknologi dapat mengkonfigurasi senjata ini ke jet tempur kecil seperti F-15, F-16 atau F-35.

Pejabat Air Force Research Laboratory mengatakan mereka berencana untuk memiliki hasil dari program senjata laser ini pada 2023. Tes udara pertama diharapkan berlangsung pada 2021

Upaya perkembangan difokuskan pada peningkatan kekuatan, presisi dan bimbingan aplikasi laser senjata yang ada dengan harapan bergerak dari 10-kilowatt sampai 100 kilowatt.

Pengujian darat dari senjata yang disebut disebut High Energy Laser atau HEL telah berlangsung tahun lalu di White Sands Missile Range, N.M. Sebagaimana dilaporkan nextbigfuture.com Selasa 10 Mei 2016 tes masih dilakukan oleh Air Force Directed Energy Directorate, Kirtland AFB, New Mexico.