Rusia: Prompt Global Strike AS Sangat Berbahaya

Rusia: Prompt Global Strike AS Sangat Berbahaya

Utusan Rusia untuk NATO Alexander Grushko mengatakan bahwa upaya Amerika Serikat untuk mengirimkan senjata presisi dipandu mana saja di dunia dalam waktu satu jam yang dikenal Prompt Global Strike, menimbulkan ancaman terhadap aritmatika stabilitas strategis.

“Kami harus menambahkan isu-isu seperti promt global strike. Ini adalah perkembangan yang sangat berbahaya dalam hal militer untuk stabilitas strategis,” kata Grushko kepada The Wall Street Journal Senin 15 Februari 2016.

Grushko mengatakan Moskow memiliki sejumlah kekhawatiran dengan NATO, termasuk sistem pertahanan rudal yang direncanakan untuk digunakan di Eropa dan persenjataan ruang angkasa.

Baik Amerika Serikat dan Rusia memiliki penelitian dan pengembangan yang ditujukan untuk penyebaran senjata jarak jauh dan rudal hipersonik yang mampu mencapai setiap target di manapun dalam waktu kurang dari satu jam.

Rusia telah menyuarakan keprihatinan atas sistem Promt Global Strike Amerika, yang dikatakan bisa mengancam kekuatan strategis Rusia. Sementara di sisi lain Amerika Serikat juga telah menyuarakan kekhawatirannya dengan senjata nuklir taktis Rusia, dengan alasan mengancam keseimbangan strategis.

Pada bulan September 2014, Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan tengah bekerja untuk membangun sistem serangan global dengan cepat. Program AS dan Rusia masih dalam pengembangan dan kemungkinan besar belum akan beroperasi dalam waktu satu dekade lagi.

Baca juga: Begini Cara Rusia Lumpuhkan Global Strike Prompt AS