Su-24 Rusia Jatuh di Suriah

Su-24 Rusia Jatuh di Suriah

jatuh rusia

Sebuah jet tempur serang Sukhoi Su-24 Rusia telah jatuh di wilayah Suriah yang kemungkinan karena serangan dari darat.

Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan pesawat jatuh dari ketinggian 6.000 meter. Nasib pilot dilaporkan berhasil keluar ari pesawat.

“Sebuah penyelidikan sedang berlangsung. Kementerian Pertahanan mengatakan pesawat selalu tinggal di dalam wilayah udara Suriah,” kata Departemen Pertahanan Selasa 24 November 2015.

Sebelumnya, beberapa media mengklaim pesawat yang jatuh di Suriah telah diduga melanggar wilayah udara Turki dan ditembak jatuh oleh pesawat Turkish Air Force.

Rusia mengirimkan sejumlah pesawat untuk misi ke Suriah  yang ditempatkan di  Latakia. Diperkirakan 69 pesawat dikirim, termasuk pembom Su-34, Su-24M dan Su-25, Su-30SM dan Su-27SM3 serta helikopter Mi-8 dan Mi-24.