Sistem peluncuran roket Rusia, Smerch dan Tornado-S, akan lebih berbahaya setelah akan dilengkapi dengan peluru kendali canggih dengan penargetan lebih baik.
” Smerch dan Tornado-S akan mendapatkan [rudal dipandu canggih di masa depan untuk akurasi yang lebih baik,” Wakil Komandan Pasukan Rudal Strategis dan Artileri dari Angkatan Darat Rusia. Alexander Dragovalovsky, seperti dikutip oleh RIA Novosti Senin 23 November 2015. Dia mencatat hal ini secara signifikan akan meningkatkan daya tembak mereka.

Sebelumnya, dilaporkan bahwa sistem Tornado-S diharapkan untuk lebih ditingkatkan kemampuan tempur dibanding sistem Smerch dengan menggunakan rudal generasi baru. Sistem peluncur roket mobile Smerch dikembangkan pada awal 1980-an dan dimasukkan ke dalam layanan di Tentara Soviet pada tahun 1987. Sistem peluncuran roket ini memiliki 12 tabung untuk roket 300-mm dengan setiap rudal sepanjang 7,6 meter beratnya sekitar 800 kilogram. Memiliki jarak tembak antara 20 dan 70 kilometer.
Sementara Tornado-S diperkenalkan sebagai pengganti Smerch pada tahun 2012. Menggunakan roket dengan kaliber yang sama tetapi telah ditingkatkan dengan menggunakan jaringan navigasi satelit milik Rusia.
Menurut Kementerian Pertahanan Rusia, Tornado-S akan memiliki jangkauan yang lebih panjang dan meningkatkan akurasi serta penggunaan muatan hulu ledak baru. Sistem ini ini mampu meluncurkan roket dalam waktu hanya tiga menit.