10 Tahun Digrounded, C-130 Hercules Iran Terbang Lagi

10 Tahun Digrounded, C-130 Hercules Iran Terbang Lagi

hercules iran

 

Setelah 10 tahun digrounded karena tidak ada suku cadang akibat diembargo, Iran akhirnya kembali menerbangkan C-130 Hercules. Hal ini setelah para insinyur bekerja lebih dari 30.000 jam untuk merombak pesawat tersebut.

Sebagaimana dilaporkan Tasnim News Iran, pesawat militer yang telah di-overhaul itu telah melakukan penerbangan tes dengan sukses.

Lockheed C-130 Hercules adalah pesawat transportasi militer empat mesin turboprop yang dirancang dan dibangun awalnya oleh Lockheed yang sekarang menjadi Lockheed Martin.

Pesawat ini dikenal sangat efektif karena mampu beroperasi dari landasan pacu yang tidak sempurna bahkan landas pacu tanah. C-130 pada awalnya dirancang sebagai pesawat transportasi pasukan, evakuasi medis, dan kargo.

Sebelum kemenangan Revolusi Islam, overhaul pesawat militer di Iran dilakukan oleh atase militer asing. Tapi saat ini Republik Islam mampu merombak pesawat militer sendiri. Iran telah menjadi salah satu dari hanya segelintir negara yang mampu melakukan servis dan perbaikan armada pesawat, baik militer maupun sipil secara mandiri.