Apa Kelebihan F-16 Viper Dibanding Falcon Generasi  Sebelumnya?
F-16V

Apa Kelebihan F-16 Viper Dibanding Falcon Generasi Sebelumnya?

F-16V ‘Viper’  yang merupakan bungsu dari generasi Fighting Falcon baru saja melakukan penerbangan perdana. Pesawat ini disebut sebagai generasi paling canggih dari jet tempur yang begitu terkenal dan banyak tersebar di penjuru bumi in. Versi terbaru dari F-16 ini memperkenalkan berbagai perangkat tambahan mutakhir.

Dibangun oleh Lockheed Martin, F-16 dapat melakukan perjalanan lebih cepat dari kecepatan Mach 2 atau lebih dari 1.500 mph. Pesawat ini memiliki panjang kurang dari 50 kaki dan memiliki lebar sayap sekitar 31 kaki.

F-16V terbang dengan membawa radar active electronically scaned array (AESA) Grumman APG-83 dan Northrop Scalable Agile Beam Radar (SABR) untuk pertama kalinya pada minggu ketiga Oktober 2015.

Viper

SABR merupakan radar fire control yang akan memberikan Viper kemampuan lebih maju dalam hal radar udara ke darat dan udara ke udara. Teknologi ini sangat mampu dalam melawan ancaman canggih. Radar AESA ini juga digunakan oleh F-22 Raptor dan F-35 Lightning II.

SABR bekerja dengan memindai secara elektronik, bukan mekanik yang membantu mengurangi waktu dalam mendeteksi sejumlah target secara bersamaan. Prosesor penerima, exciter, dan fungsi semua berada dalam satu unit diganti. Menurut perhitungan Northrop, kemajuan yang didapat setelah menggunakan radar in akan meningkat sampai lima kali lebih besar dari radar fire control yang dimiliki F-16 sebelumnya.

SABR juga memindai secara elektronik yang berarti pencarian target akan lebih cepat dan lebih jauh. Penargetan bisa dilakukan di segala cuaca dan peningkatan kesadaran situasional bagi kru pesawat.

Selain itu juga ada “BIG SAR” yakni Synthetic Aperture Radar yang memberi kemampuan SABR untuk wilayah yang lebih luas dan definisi tinggi. Mode ini memberikan pilot gambaran target secara detil. Menampilkan peta digital yang dapat disesuaikan besarannya dengan zoom.

Teknologi ini meminda peta secara otomatis dengan tepat untuk mencari dan mengklasifikasikan target.

Viper juga dilengkapi dengan cockpit Center Pedestal Display baru, komputer misi yang lebih canggih dan perangkat sistem misi lainnya. Teknologi ini diharapkan dapat memberikan lompatan besar dalam kemampuan pesawat. Sampai saat ini sudah ada lebih dari 4.550 F-16 yang tersebar di seluruh dunia.

Baca juga:

F-16 Amerika Mati Pelan-Pelan (I): Terhimpit Warthog dan Lighting II