Ke Suriah, Su-34 Sambil Menyerang Minum Air

Ke Suriah, Su-34 Sambil Menyerang Minum Air

su-34 2Setelah Su-34 dikirim ke Suriah, dan seluruh dunia dapat menyaksikan kemampuan tempur pesawat ini, potensi ekspor pesawat pengebom-tempur ini meningkat drastis. Pembeli potensial bisa saja negara-negara di wilayah Asia Pasifik, begitu pula di Timur Tengah. Jika ada pepatah bilang sambil menyelam minum air, Su-34 pun melakukan sambil menyerang minum air.

Pesawat pengebom-tempur Su-34, yang merupakan modernisasi dari pesawat Su-27, merupakan pesawat generasi ke-4+ dan didesain untuk menghancurkan pasukan darat dan laut, serta sistem pertahanan udara. Pesawat ini dapat beraksi di segala jenis cuaca, serta pada siang dan malam hari. Beberapa keunggulan pesawat Su-34 ialah jumlah bahan bakar yang dapat diangkut, kemampuan untuk mengisi ulang bahan bakar di udara, serta mesin yang sangat efisien. Semua ini membuat jangkauan tempur Su-34 dapat dibandingkan dengan pesawat pembom jarak menengah seperti Tu-16 dan Tu-22M.

Tiap pesawat dibanderol seharga US$30-50 juta tergantung pada perangkat tempur yang dipilih.

Next: Pembeli Potensial