Apakah Ini Drone Pemburu F-35 dari Rusia?

Apakah Ini Drone Pemburu F-35 dari Rusia?

drone f-35

Rusia diam-diam sedang bekerja untuk membangun sebuah drone atau pesawat tanpa awak siluman yang diperkirakan akan mendapat tugas untuk memburu F-35 atau jet tempur siluman yang lain.

Rencana itu terungkap dengan dipamerkannya model drone dalam pameran kedirgantaraan MAKS 2015 di luar Moskow yang dibuka 25 Agustus 2015.

Drone ini memiliki kemampuan siluman dengan sistem peperangan eleektronik yang sangat terintegrasi.

Menurut wakil CEO Concern Radio-Electronic Technologies (KRET-akronim bahasa Rusia) Vladimir Mikheev, model pesawat ini adalah tampilan skala kecil dari UAV militer canggih yang dikembangkan oleh United Aircraft Corporation (UAC). KRET adalah subkontraktor pada proyek, yang menyediakan sistem komunikasi, radar, peperangan elektronik dan sistem perlindungan diri, serta stasiun kontrol tanah.

Sebagaimana dikupas Flightglobal mereka terlibat dengan dua proyek UAV militer – satu dalam pengembangan dan satu lagi sedang dalam fase konsep. Keduanya dibangun oleh UAC.

Dia menolak menyebut nama proyek tersebut dan tidak mengatakan tetapi menyebut beberapa kemampuan kunci. Mikheev mengatakan UAV dirancang untuk mendeteksi pesawat siluman yang mirip dengan proyek “Divine Eagle” yang dikembangkan China yang disebut-sebut didasarkan pada teknologi “dipinjam” dari Rusia dan Amerika Serikat.

Drone in bertujuan untuk mendeteksi pesawat tempur siluman AS khususnya F-22, F-35 dan B-2 dengan menggunakan X-band dan radar UHF. Tapi drone ini juga akan menjalankan misi pengawasan udara.

Mikheev mengatakan KRET menyediakan sistem peperangan elektronik sangat terintegrasi yang tidak hanya menyediakan pelindung elektromagnetik di sekitar pesawat untuk melawan rudal udara ke udara tetapi juga melindungi radar.

Sekilas pesawat ini mirip dengan drone berbasis kapal induk X-47B yang dikembangkan Northrop  sebagai pesawat demonstran. Bedanya ada dua kipas angkat pada setiap sayap dan stabilisator vertikal.

Mikheev mengatakan avionik, radar dan sistem peperangan elektronik UAV berasal dari sistem yang diproduksi untuk Sukhoi Su-35 dan helikopter serang Kamov Ka-50. KRET juga sangat terlibat dalam proyek pesawat tempur Sukhoi T-50/ PAK FA.