BAE Systems divisi Inggris sedang mengembangkan konsep kulit cerdas untuk pesawat militer. Lapisan ini yang bertujuan untuk memberikan kemampuan mesin layaknya manusia atau binatang yang bisa merasakan apa yang terjadi di sekitar mereka dan menyampaikan informasi tersebut ke “otak” di dalam mesin.
Dalam pertempuran masa depan, semua mesin bisa memanfaatkan kulit pintar ini. Pesawat dengan sendirinya bisa mendeteksi panas, kerusakan dan stres. Pesawat tempur, drone, tank dan kendaraan darat lainnya, serta kapal angkatan laut juga bisa ditutupi dengan kulit cerdas ini.