Serbia telah mempresentasikan rencana pembangunan tank masa depan yang mereka sebut dengan М-20UP-1. Renana ini telah ditampilkan dalam pameran militer Partner 2015 di Belgrade dan secara terbuka mengakui tank dikembangkan dengan menggunakan konsep Armata Rusia.
Desainer mengatakan bahwa mereka terinspirasi oleh tank Armata buatan Rusia ketika mengembangkan М-20UP 1, menurut situs berita Serbia Vecernje Novosti online. Biaya produksi satu M-20up-1 diperkirakan akan mencapai 5 juta euro.
Goran Stojanovic, ketua kelompok kerja pengembangan tank ini mengatakan bahwa М-20UP-1 tidak akan bersaing dengan tank Armata. “Tank kami akan lebih dekat ke tank T-90 [buatan Rusia] dalam hal kemampuan tempur. Kami kekurangan uang, dan potensi ekonomi kita tidak cukup untuk mengembangkan tank yang mampu bersaing dengan Rusia. Tapi dengan menggunakan desain [menyerupai] tank canggih di seluruh dunia, kami telah mengembangkan senjata masa depan yang murah, modern dan efisien, “kata Stojanovic sebagaimana dikutip Ria Novosti Jumat 10 Juli 2015.
Seperti tank tempur T-14 Armata, kru М-20up-1 terdiri dari tiga orang yang akan berada di kapsul terpisah dari ruang amunisi hingga akan aman. Tank Serbia juga dilengkapi dengan kemampuan tak berawak, menara dikontrol secara digital, yang dikendalikan dari jauh oleh awak yang berada dalam kapsul tersebut. М-20up 1 dilengkapi dengan transmisi listrik, yang membantu daya secara signifikan dan akan menambah karakteristik siluman.
Dibutuhkan delapan bulan untuk menyelesaikan М-20UP-1, yang dikembangkan oleh insinyur Serbia yang terlibat dalam penciptaan tank tempur M-84.