
Pada 10 Mei 1972 atau 40 tahun lalu apa yang kemudian menjadi salah satu pesawat paling mematikan di gudang senjata AS terbang ke langit untuk pertama kalinya. Dia adalah yang terbaik di dunia dalam misi yang dia lakukan, dan meriam GAU-8 30mm-nya, survivability, kokpit diperkuat titanium, dan waktu yang lama untuk berkeliaran, semua itu menjadikan dia mimpi buruk absolut bagi siapa pun. Suara khas senjatanya “Brrrttt” benar-benar ancaman mematikan bagi manusia hingga tank.
A-10 selalu memiliki tempat khusus bagi pasukan darat karena mampu memberikan dukungan udara jarak dekat. Kalaupun dia akhirnya harus dipensiun, pesawat ini akan mengakhiri hidupnya dengan sejarah sebagai salah satu pesawat yang paling ditakuti, dihormati, dan dicari dalam sejarah Angkatan Udara AS.