Mi-24 Ukraina Jatuh

Mi-24 Ukraina Jatuh

mi-24 ukraina

Sebuah helikopter Mi-24 militer Ukraina jatuh di distrik Vasylkiv wilayah Kyiv pada Selasa 24 Maret 2015 waktu setempat. Satu awak tewas dan dua lainnya luka.

“Pada sekitar pukul 14.00, sebuah Mi-24 helikopter militer jatuh di distrik Vasylkiv. Satu orang tewas dan beberapa lainnya luka-luka,” kata pelayanan pers Kementerian Dalam Negeri Ukraina mengatakan kepada Interfax-Ukraina.

Sementara itu, layanan pers Kantor Kejaksaan wilayah Kyiv mengatakan kepada Interfax-Ukraina bahwa seorang perwira tewas dalam kecelakaan itu. “Seorang letnan tewas, dan seorang kapten dan seorang mayor terluka. Mereka dirawat di rumah sakit,” kata layanan pers.

Menurut informasi mereka, helikopter milik unit militer yang berbasis di wilayah Lviv. “Penyelidikan akan dilakukan oleh kantor kejaksaan militer,” kata kantor kejaksaan regional.

 

9 Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Comments are closed