Jika Darurat, AS Dorong THAAD ke Korea
THAAD

Jika Darurat, AS Dorong THAAD ke Korea

THAAD-launch-10-2013

Amerika Serikat akan memasok sistem pertahanan rudal canggih ke Korea Selatan jika situasi darurat terjadi  di semenanjung tersebut, sumber militer Korea Selatan, Minggu 15 Maret 2015.

“AS berencana untuk menggunakan Terminal High-Altitude Area Defense (THAAD) dalam keadaan darurat di Semenanjung Korea,” kata seorang sumber militer Yonhap News Agency.

Washington saat ini memiliki sekitar 28.500 tentara di Korea Selatan sebagai sarana pendukung militer Seoul yang belum juga menemukan perdamaian dengan Korea Utara.

Politisi Korea Selatan tetap terpecah apakah akan menerima THAAD atau tidak. Selama ini Amerika Serikat bersikeras sistem tersebut akan digunakan murni untuk defensive.

Sistem THAAD memiliki kemampuan menembak jatuh berbagai rudal balistik yang terbang pada ketinggian tinggi.

Seoul juga telah menolak sistem peringatan dini rudal AN / TPY-2 yang mampu mendeteksi ancaman hingga 2.000 kilometer jauhnya, yang akan mencakup fasilitas militer China. “Kami memiliki sendiri sistem peringatan rudal kami, Green Pine, yang memiliki jangkauan 600 km, jadi kita tidak perlu AN / TPY-2,”  kata sumber pemerintah Korea Selatan.

7 Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Comments are closed