Pertarungan Sayap Tempur Makin Seru

Pertarungan Sayap Tempur Makin Seru

F-35 harus diakui memiliki peluang terbesar di pasar jet tempur
F-35 harus diakui memiliki peluang terbesar di pasar jet tempur

Proyek Lockheed Martin F-35 yang dipimpin AS akan terus mendominasi pasar pesawat tempur global termasuk investasi oleh sekutu 2015. Namun, jet tempur silumah China dan Rusia juga mendekati tanggal untuk mereka segera masuk layanan yang akan memberikan alternatif kepada banyak negara untuk tidak tergantung pada Pentagon.

Salah satu tolok ukur yang paling ditunggu adalah Korps Marinir AS  izin kemampuan awal (IOC) F-35B mereka yang akan menjadi skuadron pertama di seluruh dunia untuk mengoperasikan F-35, yang dimulai pembangunan pada tahun 2001. Meskipun sebagian besar mitra membeli F-35A yang lepas landas secara konvensional atau F -35B yang memiliki kemampuan lepas landas dan mendarat secara  vertikal.

Secara paralel, Angkatan Udara AS membuat kemajuan dalam mencapai kemampuan dalam pelatihan internasional di Luke AFB, Arizona, dan F-35A yang secara khusus di Hill AFB, Oklahoma. Sejumlah negara seperti Australia,  Inggris, Itala, Belanda, Jepang, Israel hingga Singapura telah memutuskan untuk membeli pesawat siluman ini. Jadi wajar jika F-35 akan berpeluang memimpin pasar jet tempur 2015.

KF-16 Korea
KF-16 Korea

Tetapi bukan berarti pesawat lain tidak bergerak. Bahkan pertanyaan menjulang lain yang masih ada sekarang ini apakah Seoul akan jadi melaksanakan rencana upgrade terhadap 126 jet tempur F-16  mereka. Kesepakatan lain yang cukup besar meski makin buram adalah kontrak antara India dan Perancis Dassault untuk pengadaan 126 Rafale, diperkirakan bernilai  20 miliar Dollar Amerika. Jikapun kesepakatan ini akhirnya gagal India juga sudah bersiap menggeser ke Su-30 MKI.

Gripen merebut pasar besar di Brazil
Gripen merebut pasar besar di Brazil

JAS Gripen 39E  Swedia untuk pertama kali dijadwalkan untuk penerbangan perdananya pada paruh kedua tahun 2015. Brasil, sejauh ini, memimpin pengembangan dua-kursi versi F dan memiliki rencana untuk membeli lebih dari 100 pesawat.

 NEXT: Siluman Rusia dan China