
MOSKOW: Pembangunan kekuatan nuklir strategis akan menjadi prioritas utama Kementerian Pertahanan Rusia pada 2015. Demikian diungkapkan kepala Staf Umum Pertahanan Rusia Valery Gerasimov pada saluran berita televisi Rossiya-24 Senin (29/12/2014).
“Kondisi dan pengembangan kekuatan nuklir strategis adalah prioritas utama. Tahun ini tiga resimen Angkatan Rudal Strategis telah dipersenjatai dengan sistem Yars baru. Empat pembom strategis Tu-160 dan Tu-95MS telah mengalami peningkatan dan masuk tugas, “katanya.
Sejumlah tugas untuk meng-upgrade struktur Angkatan Rudal Strategis juga telah ditangani. Pada tahun 2014 dua radar kemampuan tinggi yang ditugaskan di Kalinigrad dan Irkutsk, dan dua lagi masuk eksperimental di Barnaul dan Yeniseisk. “Tahun depan keduanya akan bergabung dengan layanan aktif. Semua rute strategis – selatan-barat dan timur – telah diletakkan di bawah kontrol Pertahanan Angkatan Udara dan Antariksa dan semua brigade telah direformasi untuk divisi pertahanan udara, “tambahnya. (VIT)
Sumber: Itar Tass