Inilah Jajaran Penjaga Baru di Baltik
MiG-29 Polandia

Inilah Jajaran Penjaga Baru di Baltik

Belgium_F16
F-16 Belgia

Setelah Belanda mengakhiri penyebaran mereka dalam misi pengawasan udara Baltik yang digelar NATO, telah muncul rincian lengkap tentang negara dan pesawat apa saja yang akan berbaris menjaga sisi timur utara NATO bulan-bulan mendatang. Dan inilah rincian jet-jet canggih yang akan mengawasi gerak-gerik pesawat militer Rusia di kawasan BaltikDalam rincian itu F-16 Belgia akan menggantikan F-16 Belanda di Malbork, Polandia.

Italy_Ef2000
Typhoon Italia

Sementara Eurofighter Typhoon Italia akan memposisikan diri di Siauliai, Lithuania, menggantikan F-16 Portugis.

MiG-29 Polandia
MiG-29 Polandia

Pada gilirannya MiG-29 Polandia juga akan terbang ke Siauliai, mengisi posisi kosong yang ditinggalkan CF-18 Hornet Kanada.

Typhoon Spanyol

Typhoon Spanyol

Eurofighter Typhoon Angkatan Udara Spanyol akan terbang ke Amari, Estonia, di mana mereka akan mengambil tempat yang semula diisi Typhoon Jerman.

Menurut sumber-sumber di Baltik, misi NATO ini setidaknya masih akan digelar setahun lagi setelah dilaporkan peningkatan aktivitas udara militer Rusia akhir. (VIT)