F-35B Terbang Pertama dengan Rudal Inggris

F-35B Terbang Pertama dengan Rudal Inggris

F-35B
F-35B

Sebuah tim uji dari  Inggris telah menyelesaikan seri awal penerbangan F-35B Lighting II dengan membawa rudal Raytheon Paveway IV presisi-dipandu dan MBDA ASRAAM rudal udara ke udara.

Dengan jumlah yang tidak disebutkan, uji coba penerbangan dengan senjata buatan Inggris itu dilakukan dari pusat tes Angkatan Laut AS Patuxent River di Maryland. “Tes awal ini merupakan langkah penting dalam mengintegrasikan senjata ke F-35B, yang memungkinkan pilot untuk memahami bagaimana mereka mempengaruhi cara pesawat melakukan dan menangani,” kata Kementerian Pertahanan Inggris Selasa 25 November 2014.

Kementrian Pertahanan pada 24 November 2014 menegaskan telah memutuskan membeli empat F-35B. Sedangkan Lockheed pada 21 November mengumumkan telah menyelesaikan negosiasi dengan Departemen Pertahanan AS untuk kesepakatan 43-pesawat, yang bernilai US$4,7 miliar  belum termasuk mesin F135 Pratt & Whitney. Angkatan bersenjata AS akan mengambil 29 pesawat, sisanya untuk Inggris, Israel, Italia, Jepang dan Norwegia.

Sumber: Flightglobal