Ukraina telah melancarkan serangan pesawat nirawak terberat sejauh ini terhadap Moskow. Serangan mengakibatkan sedikitnya satu orang meninggal dan menyebabkan kerusakan dan gangguan yang meluas.
Serangan jarak jauh terjadi pada Selasa 10 September 2024 dini hari. Secara keseluruhan, Rusia mengklaim telah menjatuhkan sedikitnya 20 pesawat drone Ukraina di wilayah Moskow. Sementara 124 pesawat nirawak lainnya dirontokkan di delapan wilayah lainnya.
Meskipun klaim ini tidak dapat diverifikasi secara independen, video yang diunggah ke media sosial memperjelas fakta adalah serangan ini signifikan dan berkelanjutan. Dan wilayah Moskow menjadi yang paling terdampak.
Gubernur Moscow Andrei Vorobyov mengatakan kebakaran melanda sebuah gedung hunian bertingkat tinggi menyebabkan satu orang warga sipil meninggal dan tiga orang lainnya terluka. Sementara itu 43 orang dievakuasi ke pusat-pusat penampungan sementara. Puluhan rumah di wilayah tersebut dilaporkan terkena dampak.
Serangan tersebut juga memaksa penutupan empat bandara utama Moskow selama lebih dari enam jam. Hal ini mengakibatkan sekitar 50 penerbangan terpaksa dialihkan. Di antara bandara yang ditutup sementara untuk lalu lintas udara adalah Bandara Internasional Domodedovo yang dilaporkan menjadi sasaran untuk pertama kalinya.
Simak informasi selengkapnya dalam tayangan berikut: