Indonesia Teken MoU Komitmen Beli 24 F-15EX

Indonesia Teken MoU Komitmen Beli 24 F-15EX

Indonesia membuka jalan untuk mengakuisisi pesawat tempur F-15EX. Ini setelah Jakarta meneken nota kesekapatan atau MoU dengan Boeing yang membangun jet tempur tersebut.

Kabar tersebut disampaikan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dalam unggahan di akun telegramnya Selasa 22 Agustus 2023. Dalam MoU komitmen yang diteken Indonesia dan Amerika sepakat untuk pembelian 24 unit pesawat tempur F-15EX. Dokumen itu diteken di kantor Boeing St. Louis, Missouri.

Untuk diketahui ini baru penandatanganan kesepakatan. Belum kontrak resmi. Artinya bisa saja berubah setiap saat. Kepastian pembelian baru bisa dicapai jika dilakukan penandatangnan Letter of Offer and Acceptance antara Kemhan Republik Indonesia dan Badan Kerjasama Pertahanan Amerika. Ini karena skema pembelian adalah G to G, bukan G to B.

Sebelumnya rencana pembelian jet tempur tersebut telah disampaikan langsung kepada Menteri Pertahanan Amerika Serikat Lloyd J. Austin. Kemudian pada  Februari 2022, Departemen Luar Negeri Amerika menyetujui potensi penjualan 36 jet tempur F-15EX dan peralatan terkait kepada Indonesia.

Nilai yang ditawarkan adalah US$13,9 miliar atau sekitar Rp213 triliun (kurs Rp15.000). Ini juga belum harga akhir karena masih aka nada proses tawar menawar antara Indonesia dan Amerika.

Tetapi bagaimanapun MoU ini membuka jalan baru untuk memenuhi upaya Indonesia memperkuat angkatan udaranya. Sebelumnya Indonesia telah menandatangani kesepakatan dengan Prancis untuk pembelian 42 jet tempur Rafale.

Dari jumlah itu batch pertama yang terdiri dari enam pesawat diteken pada 2022. Sementara baru-baru ini batch kedua untuk 18 jet tempur juga telah ditandatangani. Selain itu Indonesia juga telah membeli 12 Mirage 2000-5 dari Qatar.

Jika teralisasi F-15EX akan mengisi kekuatan jet tempur berat yang selama ini diisi oleh Su-27 dan Su-30.  Rafale akan mengisi kelas jet tempur menengah, sementara F-16 dan Mirage 2000 akan menjadi kekuatan di kelas ringan.

Untuk informasi selengkapnya simak tayangan berikut:

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.