Mobil dengan Presiden Ukraina Volodmyr Zelenksi bertabrakan dengan kendaraan lain saat pulang dari mengunjungi medan perang.
Volodymyr Zelenskyy kembali ke Kyiv dari wilayah Kharkiv di mana ia mengunjungi pasukan di kota Izyum yang direbut kembali.
Juru bicaranya, Sergii Nikiforov, mengatakan dalam sebuah posting Facebook sebuah kendaraan penumpang bertabrakan dengan iring-iringan presiden di ibukota Ukraina,.
Pengemudi kendaraan lain menerima pertolongan pertama dari tim medis Zelenskyy dan dibawa pergi dengan ambulans. Sementara petugas medis memeriksa presiden yang tidak mengalami luka serius.
Dia tidak merinci luka apa yang mungkin diderita Zelenskyy. Juru bicara itu menambahkan kecelakaan itu sedang diselidiki.
Sementara itu Kementerian Pertahanan Rusia merilis sebuah video serangan dengan helicopter Ka-52 Alligator.
Tembakan dua kali menghantam langsung pada apa yang mereka katakana sebagai tongkang yang penuh dengan pasukan operasi khusus Ukraina.
Tongkang itu berusaha menyeberangi Sungai Dnipro untuk menyerang pembangkit listrik tenaga nuklir Zaporizhzhia.
Tetapi analisa video yang dilakukan banyak pihak membuktikan yang dihantam rudal bukanlah tongkang.
Simak selenkapnya dalam tayangan berikut: