Tertangkap Basah, Iran Hendak Ambil Kapal Drone AS

Tertangkap Basah, Iran Hendak Ambil Kapal Drone AS

Angkatan Laut Garda  Revolusi Iran tertangkap berusaha untuk menangkap kapal tak berawak Saildrone milik Armada ke-5 Angkatan Laut Amerika. Peristiwa itu terjadi  di Teluk Arab pada Senin 29 Agustus 2022.

Sebuah kapal patroli Angkatan Laut Amerika kemudian menanggapi insiden itu.  Iran kemudian melepaskan kapal tak berawak itu.

Pernyataan resmi Angkatan Laut Amerika  menyebutkan insiden itu terjadi sekitar pukul 23:00 waktu setempat. Saat itu  Armada ke-5 sedang transit di perairan internasional dan mengamati kapal  Shahid Baziar milik Iran.

Kapal itu terlihat menarik  kapal permukaan tak berawak Saildrone Explorer Amerika Serikat. Tindakan in  diklaim Angkatan Laut Amerika sebagai upaya  untuk mengambil kapal tersebut.

Sebagai tanggapan, kapal patroli pantai USS Thunderbolt  dialihkan digerakkan mendekat ke kapal Iran tersebut. Sementara  sebuah helicopter MH-60S Sea Hawk diluncurkan dari lokasi yang dirahasiakan untuk dukungan lebih lanjut.

Simak selengkapnya dalam tayangan berikut:

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.