Tiru Azerbaijan? Rusia Kerahkan Pesawat Biplane Kuno ke Perbatasan Ukraina

Tiru Azerbaijan? Rusia Kerahkan Pesawat Biplane Kuno ke Perbatasan Ukraina

Militer Rusia secara mengejutkan mengerahkan pesawat biplan Colt AN-2 era Soviet ke perbatasan Ukraina. Ini adalah pesawat pertanian kuno yang pertama kali terbang pada tahun 1947, saat Uni Soviet sedang membangun kembali setelah kekacauan Perang Dunia II.

Pesawat ini  adalah salah satu biplan bermesin tunggal terbesar yang pernah diproduksi. Colt sangat dihargai karena keserbagunaannya dan kemampuan terbangnya yang lambat, lepas landas pendek, dan pendaratannya yang luar biasa.

AN-2 akan memungkinkan simulasi terobosan kelompok helikopter atau drone serang.

Tetapi tidak diketahui apakah pesawat Rusia yang terbang ini berawak atau tanpa awak. Tetapi melihat rapatnya formasi terbang kemungkinan besar pesawat itu tetap diterbangkan langsung oleh pilot.

Di tengah ketegangan tinggi dengan Ukraina, pasukan Rusia dilaporkan sedang berlatih menggunakan biplan kuno tersebut.

Video terbaru yang diposting ke media sosial menunjukkan hampir selusin  AN-2 dalam formasi rapat selama latihan di daerah perbatasan Rusia dengan Ukraina.

Lalu untuk apa pesawat kuno seperti itu? Apa gunanya jika perang benar-benar pecah? Kemungkinan besar pesawat ini akan untuk mengalahkan sistem pertahanan udara Ukraina.  Bagaimana sebenarnya kemampuan AN-2?

Simak dalam video berikut:

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.