Pernyataan Norwegia yang mengatakan F-16 mereka adalah salah satu yang terbaik di dunia tidak sekedar klaim tanpa bukti. Terbukti fighting falcon mereka yang dipensiun cukup laris dibeli pihak lain, Bahkan ketika belum semua pesawat mengakhiri tugasnya.
Setelah 12 f-16 bekas mereka dibeli oleh Draken Internasional, kini giliran romania yang akan membeli jet tempur satu mesin tersebut.
Kementerian Pertahanan Romania dilaporkan telah mengirim permintaan resmi ke parlemen untuk menyetujui pengadaan 32 F-16 bekas Norwegia. Pesawat tempur norwegia dikatakan akan segera tersedia karena semua pesawat yang tersisa akan ditarik dari penggunaan pada akhir Desember 2021.
Biaya untuk kesepakatan ini diperkirakan mencapai 454 juta euro atau sekitar Rp7,4 triliun. Dari jumlah itu 354 juta euro atau sekitar Rp5,7 triliun untuk pesawat dan 100 juta euro atau sekitar Rp1,6 triliun untuk dukungan logistik dan peralatan khusus yang dibutuhkan untuk peningkatan pesawat.
Peralatan ini akan akan dipasok oleh pemerintah Amerika. Peningkatan termasuk perbaikan dan perawatan mesin dan akan dilakukan oleh perusahan Romania Aerostar Bacau.
Rumania selama ini memang mengincar sejumlah F-16 bekas. Keementerian pertahanan negara ini pada 2019 telah mengirimkan permintaan informasi kepada sejumlah negara anggota nato yang menerbangkan F-16. Mereka adalah Belgia, Denmark, Belanda, Norwegia, Portugal dan Yyunani.
Sejujurnya mendapatkan 32 pesawat dengan harga Rp7,4 triliun itu cukup murah….
Simak selengkapnya dalam tayangan berikut…