Situasi di provinsi barat laut Suriah, Idlib terus memburuk dengan tajam pada hari Kamis, setelah 33 tentara Turki tewas dalam serangan udara.
Kantor berita Turki Anadolu kemudian merilis sebuah video yang menunjukkan serangan Ankara terhadap posisi pemerintah Suriah di Idlib.
Kantor Berita tersebut menyebut pasukan Turki menghancurkan 130 buah perangkat keras militer Suriah selama beberapa minggu terakhir.
Juga dikatakan serangan Turki selama rentang 17 hari mengakibatkan hancurnya 55 tank Suriah, 39 kendaraan, 29 howitzer, serta tiga helikopter. Anadolu juga menegaskan bahwa pasukan Turki menewaskan 1.700 tentara Suriah.
Pada Kamis, Rahmi Dogan, Gubernur Provinsi Hatay yang berbatasan dengan Suriah utara, mengumumkan bahwa serangan udara Suriah mengakibatkan kematian 33 tentara Turki, dan mengatakan bahwa Ankara akan merespons dengan cepat.
https://twitter.com/anadoluajansi/status/1233132748799430656?ref_src=twsrc%5Etfw%7Ctwcamp%5Etweetembed%7Ctwterm%5E1233132748799430656&ref_url=https%3A%2F%2Fsputniknews.com%2Fmiddleeast%2F202002281078424852-turkey-releases-footage-of-recent-attacks-on-syrian-military-in-idlib%2F