Amerika Bombardir Lapangan Udaranya Sendiri di Suriah
Pangkalan militer Amerika di Suriah

Amerika Bombardir Lapangan Udaranya Sendiri di Suriah

Penghancuran pangkalan yang dilaporkan terjadi di tengah pemindahan pasukan Amerika ke Irak yang diumumkan pada hari yang sama oleh Menteri Pertahanan Mark Esper.

Angkatan Udara Amerika dilaporkan telah melakukan serangan udara di pangkalan militer Al-Qulaib di provinsi Al-Hasakah, Suriah timur laut, yang sebelumnya diduduki pasukan Amerika. Kantor berita Suriah SANNA melaporkan pangkalan itu memiliki landasan pacu yang digunakan untuk menerima pengiriman militer dari pesawat kargo dan helikopter.

Pangkalan baru-baru ini telah ditinggalkan oleh pasukan Amerika karena penarikan mereka ke Irak di tengah serangan Turki di Suriah utara.

Meski Departemen Pertahanan Amerika belum mengomentari berita itu, pemboman atas pangkalan yang ditinggalkan itu dapat menjadi bagian upaya untuk mencegah peralatan yang tersisa di sana disita oleh pasukan Rusia atau Suriah.

Sebelumnya, pasukan Amerika menghancurkan radar juga di provinsi Al-Hasakah yang tampaknya tidak dapat mereka lucuti tepat waktu, dan apa yang tersisa dari kamp militer di Dadat dekat kota Manbij di Suriah.

Namun, pangkalan-pangkalan militer ini tidak semuanya bisa dibersihkan, dan beberapa tentara Amerika justru menggunakan untuk mengirimkan salam mereka kepada mereka yang kemungkinan “menggantikan” mereka  terutama tentara Rusia.

Washington mengumumkan penarikan pasukannya dari Suriah utara hanya beberapa hari sebelum dimulainya Operasi Peace Spring Turki, yang menargetkan salah satu sekutu Amerika dalam perang melawan ISIS, Kurdi Suriah.