India Genjot Su-30 Agar Mampu Cium Siluman, Gimana Caranya?

India Genjot Su-30 Agar Mampu Cium Siluman, Gimana Caranya?

Panglima Angkatan Udara India Marshal Rakesh Kumar Bhadauria mengatakan pihaknya berencana untuk menggenjot kemampuan Su-30MKI agar mampu mendeteksi dan melawan jet tempur siluman seperti F-35. Lantas apa yang kira-kira akan dibenamkan ke badan pesawat tempur dua kursi buatan Rusia tersebut?

Seorang veteran Angkatan Udara India dan analis pertahanan senior, Vijainder K Thakur, mengatakan radar yang ditingkatkan kemungkinannya adalah NIIP N035 Irbis E (Snow Leopard), radar hybrid ESA berkapasitas 20 KW  yang dipasang pada Su-35.

“Dengan kekuatan penuh, radar dapat mendeteksi F-35 pada jarak 58 km (36 mil), dalam mode lintasan jarak turun menjadi 29 km,” Vijainder K Thakur yang dikenal sebagai analis pertahanan dengan mata elang tentang perkembangan teknologi tersebut.

Dirancang oleh Tikhomirov Scientific Research Institute (NIIP) di kota Zhukovsky, Moskow, Irbis-E adalah evolusi langsung dari desain BARS tetapi secara signifikan lebih kuat.

Diharapkan bahwa peningkatan Su-30MKI tidak akan memakan banyak waktu karena Rusia telah menerapkan peningkatan yang signifikan termasuk radar dan mesin pada Su-30SM yang berada dalam pelayanan Angkatan Udara Rusia.

Vijainder K Thakur sebagaimana dikutip Sputnik Senin 7 Oktober 2019 mengatakan Rusia telah mengintegrasikan IRBIS-E Radar dan mesin AL-41F-C1 yang digunakan Su-35 pada pesawat Su-30 dan menjadi varian Su-30SM yang bertujuan untuk mengurangi logistik dan biaya pemeliharaan.

Pada tahun 2018, Sukhoi Su-30MKI India dilaporkan berhasil mendeteksi jet tempur Chengdu J-20 terbaru China, yang seharusnya menjadi pesawat siluman.

Jet tempur J-20, seperti diklaim oleh China, terbuat dari bahan penyerap radar yang seharusnya membuatnya sulit dideteksi pada jarak jauh.

Awal bulan ini, pembuat radar Jerman Hensoldt juga mengklaim mereka berhasil melacak dua F-35 dari peternakan kuda poni dalam jarak sekitar 150 km selama pertunjukan udara.

Sukhoi Su-30MKI adalah pesawat tempur berat superioritas udara generasi keempat yang dirancang oleh Rusia, dibangun di bawah lisensi oleh Hindustan Aeronautics Limited India. Pesawat-pesawat diperkenalkan ke Angkatan Udara India pada awal 2000-an, dengan India membuat sekitar 250 pesawat pada 2018, dan terus membangun lebih banyak.