Gudang Amunisi Rusia Terbakar dan Meledak Hebat
Gudang amunisi Rusia terbakar dan meledak

Gudang Amunisi Rusia Terbakar dan Meledak Hebat

Gudang amunisi Rusia yang ada di wilayah Siberia terbakar dan meledak hebat mengirimkan gelombang kejut kuat yang dirasakan masyarakat sekitar. Kebakaran memicu ledakan sekunder yang berlangsung berjam-jam, membuatnya sulit untuk mengendalikan api. Kebakaran ini memaksa evakuasi sekitar 11.000 orang yang tinggal di sekitar fasilitas tersebut.

Kebakaran terjadi di pangkalan itu milik Unit Militer Rusia 74008, yang mengelola gudang senjata teritorial di desa Kamenka di wilayah Rusia tengah, Krasnoyarsk. Peristiwa dimulai sebelum pukul 13:00 waktu setempat pada 5 Agustus 2019.

TASS  Rusia melaporkan api dengan cepat menyebar ke gudang yang berisi amunisi artileri, termasuk shell dan roket artileri, serta hulu ledak yang  memicu ledakan besar. Pangkalan itu juga dilaporkan menampung berbagai amunisi lainnya, termasuk peluru tank, rudal anti-tank, rudal permukaan-ke-udara.

Kementerian Pertahanan dilaporkan telah mengirimkan sepasang kendaraan pemadam kebakaran tak berawak Uran-14 ke lokasi kejadian untuk membantu memadamkan api.

“Shell meledak satu per satu,” kata Semyon Semyonov, seorang anggota parlemen lokal di kawasan itu, mengatakan kepada TASS.

Pihak berwenang telah memerintahkan evakuasi ribuan warga dari kota terdekat, Achinsk, dan komunitas lain di sekitar pangkalan itu. Ledakan itu cukup keras untuk menghancurkan jendela di rumah-rumah di dekatnya.

Produsen aluminium Rusia, Rusal, mengatakan telah menutup operasi di pabriknya di Achinsk sebagai tindakan pencegahan keamanan, dengan hanya staf penting yang tersisa di lokasi.

Sejauh ini belum diketahui penyebab ledakan. Gudang amunisi Achinsk merupakan salah satu yang tertua di Rusia dan dijadwalkan akan dibongkar pada 2022.