Jerman dan Inggris berselisih soal pemblokiran ekspor rudal jarak jauh Meteor MBDA untuk digunakan pada jet tempur Eurofighter Typhoon Arab Saudi.
Berlin seperti diketahui telah memblokir penjualan yang menggunakan komponen buatan Jerman dalam rudal karena menentang penggunaannya dalam konflik Yaman dan kasus pembunuhan wartawan Jamal Khashoggi.
Kontrak untuk ekspor Meteor buatan MBDA ke Saudi diperkirakan bernilai USUS $ 1 miliar, LAtribune.fr mengutip sumber yang tidak disebutkan namanya melaporkan beberapa komponen utama Meteor dibuat oleh Bayern-Chemie dan TDW yang merupakan anak perusahaan MBDA di Jerman.
Larangan Jerman terjadi pada saat Prancis dan Jerman sedang mendiskusikan pengembangan Future Combat Air System (FCAS), sebuah proyek Eropa untuk mengembangkan jet tempur generasi kelima di amna Eropa MBDA akan membentuk komponen utama dari konsorsium.
Perusahaan-perusahaan Prancis jelas akan sangat rugi dengan tindakan Berlin tersebut. Kasus ini mirip dengan larangan Amerika untuk menjual rudal Scalp ke Mesir sebagai bagian dari kesepakatan Dassault Rafale.