Setidaknya enam Su-27 Ukraina menjadi korban ketika rudal Iskander-M Rusia menghantam sebuah lapangan udara di wilayah Poltava. Sebuah kerugian besar bagi Ukraina.
Sebuah video yang dirilis pihak Rusia 1 Juni 2024 menunjukkan serangan di pangkalan udara Mirgorod Poltava. Sekitar 130 km dari perbatasan Rusia dan Ukraina. Serangan disebut menggunakan Iskander-M dengan amunisi cluster.
Video berdurasi sekitar 1 menit tersebut diawali dengan tampilan pangkalan dengan sejumlah Su-27 duduk di luar hangar. Sesaat kemudian sejumlah ledakan dari jenis amunisi cluster terjadi di beberapa titik.
Pihak Rusia mengatakan akibat serangan tersebut 2 SU-27 hancur. Sementara 4 Flanker lainnya mengalami kerusakan. Rusia juga mengklaim 25 personel militer Ukraina menjadi korban. Sejauh ini belum ada konfirmasi resmi dari pihak Ukraina.
Ini ukan pertama kalinya Pangkalan Mirgorod menjadi sasaran serangan. Data yang dihimpun TrenAsia menyebutkan, pada 13 Juni 2024 lalu Rusia juga menyerang wilayah tersebut dan menghancurkan beberapa bagian dari sistem pertahanan udara S-300 milik Ukraina. Sementara pada 23 Mei juga muncul kabar pangkalan ini diserang yang menyasar jet tempur Ukraina.
Untuk informasi selengkapnya simak tayangan berikut: