Strom Shadow Kembali Bikin Kapal Rusia Berantakan

Strom Shadow Kembali Bikin Kapal Rusia Berantakan

Ukraina belum kehabisan rudal Storm Shadow. Dan gelombang serangan rudal tersebut kembali membuat Rusia harus kehilangan kapal pentingya di Laut Hitam.

Ukraina melakukan serangan rudal ke daerah Feodosia, Krimea. Serangan dilakukan pada Selasa 26 Desember 2023 dini hari. Sejumlah ledakan terjadi di beberapa titik. Dan ledakan paling dahsyat ketika rudal menghantam kapal Novocherkask yang berlabuh di pelabuhan Feodosia. Ini adalah kapal pendarat besar kelas Ropucha.

Angkatan Udara Ukraina mengkonfirmasi telah melakukan serangan tersebut. Dan mereka mengatakan serangan ini mengirimkan Novocherkask menyusul Moskaw. Kapal utama Armada Laut Hitam Rusia yang tenggelam tahun lalu.

Saluran Telegram Rybar Rusia yang terkait dengan Kremlin juga mengakui adanya serangan tersebut. Mengutip Kementerian Pertahanan Rusia kapal pendarat besar Novocherkassk rusak karena rudal jelajah Storm Shadow.

Juga disebutkan rudal diluncurkan oleh Su-24M Ukraina yang lepas landas dari Starokostyantyniv. Rudal kemudian diluncurkan di dekat Snihurivka dari wilayah Mykolai

Meski Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan kapal itu hanya rusak, sulit untuk membantah bahwa serangan itu telah menghancurkan kapal secara total. Tidak hanya bisa dilihat dari kekuatan ledakan yang ada. Foto yang beredar beberapa jam kemudian menunjukkan kapal itu benar-benar rusak parah.

Ini adalah kapal pendarat kelas Ropucha keempat yang menjadi korban perang. Tiga kapal sebelumnya yang rusak adalah Minsk yang secara ekonomis tidak dapat diperbaiki. Sementara satu lagi rusak  akibat serangan drone laut yakni Olenegorsky Gornyak.

Untuk informasi selengkapnya simak dalam tayangan berikut:

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.