Rusia Pasang Ban Bekas untuk Melindungi Bomber, Apa Efektif?

Rusia Pasang Ban Bekas untuk Melindungi Bomber, Apa Efektif?

Rusia terus menghadapi ancaman drone murah Ukraina. Ini  ini menjadikan mereka harus melakukan improvisasi,  dan beberapa terlihat aneh

Sesuatu yang menarik muncul dari analisis citra satelit pangkalan udara Engels-2 di Oblast Saratov. Tempat yang berada sekitar 400 km tenggara Moskow dan sekitar 700 km dari perbatasan dengan Ukraina.

Citra tersebut menunjukkan  setidaknya satu pembom strategis Tu-95 Bear tampaknya memiliki misil di sayap. Dan  sebagian kecil badan pesawat bagian atas ditutupi ban mobil.

Alasan untuk menutupi sayap dan bagian atas badan pesawat dengan cara ini sepenuhnya belum jelas. Tetapi  teori  paling mungkin adalah bahwa ban mobil digunakan untuk melindungi  pembom berharga dari serangan  drone kamikaze.

Beberapa pihak mengatakan  ban karet akan mampu menyerap benturan dari kendaraan yang dikendalikan dari jarak jauh.

Ini   akan membuat drone memantul pada ban dan meledak pada jarak tertentu dari sasaran yang dituju. Sementara yang lain berpendapat bahwa ban mobil akan melindungi tangki bahan bakar di sayap dari pecahan ledakan drone.

Apapun itu penggunaan ban mobil pada sayap pembom Bear tampaknya merupakan jenis pertahanan anti-drone yang diimprovisasi.

Cara yang diperkenalkan setelah serangan drone Ukraina baru-baru ini di Pangkalan Udara Kresty di Oblast Pskov. Serangan tersbeut   menghancurkan dua pesawat kargo Il- 76 Candid  dan merusak dua lainnya.

Simak informasi selengkapnya dalam tayangan berikut:

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.