Rusia terus meningkatkan serangan jarak jauhnya ke Kyiv. Selama tiga hari berturut-turut empat gelombang serangan menghantam Ibukota dan sejumlah daerah lain.
Serangan terkahir kembali terjadipada Selasa 30 Mei 2023 dini hari. Walikota Kyiv Vitali Klitschko menggambarkan serangan udara di kota itu sebagai serangan besar-besaran. Dia meminta warga ntuk tidak meninggalkan tempat berlindung.
Laporan sementara satu orang terluka dalam gelombang serangan terakhir ini. Sementara kebakaran telah terjadi di sebuah blok menara di Kyiv .
Ini adalah Rusia yang ke-17 selama Mei ini. Rusia melakukan serangkaian serangan terhadap Ukraina dengan rudal jelajah dan drone buatan Iran pada 28-29 Mei dini hari dan dilanjutkan siang hari pada tanggal 29 Mei.
Staf Umum Ukraina melaporkan pada malam 28-29 Mei dini hari pasukan Rusia meluncurkan 40 rudal udara ke darat Kh-101/Kh-555 dan 38 Shahed-131/136 drone. Sementara serangan pada 29 hari menggunakan 11 rudal Iskander-M/K.
Ukraina mengklaim pertahanan udara mereka menghancurkan 36 rudal jelajah Kh-101/Kh-555, 30 drone Shahed, dan semua rudal Iskander. Hampir semua serangan diarahkan ke Ibukota Kyiv.
Namun sumber Ukraina melaporkan pasukan Ukraina juga mencegat rudal dan drone di dekat kota Lviv, Mykolaiv, dan Odesa. Rusia juga menyerang infrastruktur pelabuhan di Kota Odesa dan fasilitas infrastruktur militer di Khmelnytskyi.
Administrasi militer regional Khmelnytskyi mengatakan Rusia telah menyerang sebuah fasilitas militer di kota Ukraina barat dan merusak lima pesawat.
Untuk informasi selengkapnya simak tayangan berikut: