More

    Netanyahu Come Back, Harusnya Dunia Gelisah

    on

    |

    views

    and

    comments

    Benjamin Netanyahu kembali ke kursi Perdana Menteri Israel setelah sempat digulingkan di tengah jalan.

    Dan kali ini dia kembali dengan kekuatan yang mengkhawatirkan banyak pihak.

    Netanyahu yang berusia 73 tahun  mengambil sumpah jabatan pada Kamis 29 Desember 2022. Beberapa saat setelah parlemen Israel, atau Knesset, mengeluarkan mosi percaya pada pemerintahan barunya. Dari 120 anggota parlemen, 63 suara mendukung pemerintahan baru, dengan 54 suara menentang.

    Netanyahu menjadi perdana menteri antara 1996 hingga 1999 dan kemudian antara 2009 hingga 2021.

    Kembalinya Netanyahu kali ini sekaligus meresmikan pemerintahan sayap kanan paling konservatif dalam sejarahnya.ini memicu ketakutan di kalangan warga Palestina serta sayap kiri Israel.

    Al Jazeera melaporkan kemenangan Netanyahu diraih dengan koalisi  campuran ultra-Ortodoks dan sayap kanan.

    Koalisi tersebut mencakup beberapa politisi sayap paling kanan yang pernah dilihat. Mereka sebelumnya berada di pinggiran politik dan sekarang mereka berada di panggung utama.

    Netanyahu bersama dengan mitra koalisinya kini memiliki mayoritas di Knesset. Dalam pidatonya dia mengatakan mengakhiri konflik Arab-Israel akan menjadi prioritas utamanya. Selain itu juga akan menghentikan program nuklir Iran dan membangun kapasitas militer Israel.

    Simak selengkapnya dalam tayangan berikut:

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.