Presiden Vladimir Putin tetap meyakini senjata buatan Rusia berada bertahun-tahun di depan para pesaingnya. Rusia juga siap menjual senjata canggih kepada sekutu secara global dan bekerja sama dalam mengembangkan teknologi militer.
Saat berpidato dalam pameran senjata di luar Moskow pemimpin Kremlin itu menyebutkan hampir semua senjata Rusia telah teruji di medan perang. Bahkan lebih dari satu kali.
Rusia juga dapat menawarkan model dan sistem baru seperti senjata presisi tinggi dan robotika serta tentang sistem tempur berdasarkan prinsip fisika baru.
Banyak dari senjata-senjata ini disebut bertahun-tahun atau mungkin beberapa dekade di depan senjata buatan negara lain.
Putin juga menegaskan dalam hal karakteristik taktis dan teknis mereka secara signifikan lebih unggul dari mereka.
Ukraina telah menggunakan persenjataan yang dipasok Amerika Serikat secara efektif, terutama sistem roket artileri mobilitas tinggi (HIMARS).
Namun demikian Putin mengatakan pasukan Rusia di wilayah Donbas di Ukraina timur memenuhi semua tugas mereka. Selangkah demi selangkah wilayah Donbas direbut.
Selengkapnya simak tayangan berikut: