Rusia Sebut  Rudal Hipersnok Kinzhal Debut Tempur di Ukraina
MiG-31 dengan rudal Kinzhal atau Dagger/ Izvestia

Rusia Sebut Rudal Hipersnok Kinzhal Debut Tempur di Ukraina

Rusia mengatakan telah menggunakan rudal hipersonik Kh-47M2 Kinzhal untuk pertama kalinya di Ukraina. Rudal tersebut digunakan untuk menghancurkan tempat penyimpanan senjata di barat negara itu.

Kantor berita Rusia Interfax mengatakan itu adalah pertama kalinya Rusia mengerahkan sistem hipersonik Kinzhal sejak mengirim pasukannya ke Ukraina pada 24 Februari 2022.

juru bicara kementerian pertahanan Igor Konashenkov pada  Sabtu 19 Maret 2020 mengatakan  sistem rudal penerbangan Kinzhal dengan rudal aeroballistik hipersonik menghancurkan gudang bawah tanah besar yang berisi rudal dan amunisi. Gudang tersebut berada di desa Deliatyn di wilayah Ivano-Frankivsk.

Wilayah Ivano-Frankivsk sendiri berbagi perbatasan sepanjang 50 km  dengan anggota NATO Rumania.

Simak selengkapnya dalam tayangan berikut:

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.