Site icon

Black Panther dan Leopard Bertarung di Norwegia

Dua Main Battle Tank masing-masing adalah varian Black Panther Korea Selatan dan Leopard 2A7 saat ini telah berada di Norwegia.

Keduanya akan menjalani pengujian musim dingin sebagai bagian dari kompetisi pengadaan tank bagi Angkatan Darat negara tersebut.

Dua tank yang berkompetisi adalah K2NO Black Panther yang dikembangkan Hyundai dan Leopard 2A7NO Jerman.

Pada November 2020, Menteri Pertahanan Norwegia Frank Bakke-Jensen telah mempresentasikan rencana pertahanan Norwegia untuk akuisisi Main Battle Tank baru untuk tentara Norwegia. Norwegia berharap menerima tank baru mulai tahun 2025.

Berdasarkan Studi Angkatan Darat Parlemen Norwegia tahun 2018, evaluasi dilakukan tentang bagaimana perlindungan dan komunikasi khususnya dapat dibawa ke standar modern yang memenuhi persyaratan militer.

Kedua MBT, Leopard 2A7NO dan K2NO Black Panther telah dirancang dan ditingkatkan dengan paket armor baru dan sistem perlindungan diri sesuai dengan persyaratan khusus yang diminta oleh Kementerian Pertahanan Norwegia.

Tetapi, K2NO memiliki sistem pemuatan otomatis yang memungkinkan untuk mengurangi kru menjadi tiga orang, termasuk driver, komandan dan penembak. Sedangkan Leopard 2A7NO memiliki empat awak termasuk loader.

Bagaimana peluang keduanya? Simak selengkapnya dalam tayangan berikut:

Exit mobile version