Site icon

F-16 Jatuhkan Bom, Pangkalan Udara Amerika Dievakuasi

F-16 Amerika/USAF

Pangkalan Udara Cadangan Homestead di Miami Amerika dievakuasi pada Rabu 15 Desember 2021 malam setelah sebuah bom seberat 500 pon jatuh dari sebuah jet tempur F-16. Bom jatuh saat pesawat masih di darat.

Sumber yang meminta untuk tidak disebutkan namanya mengatakan perangkat itu meluncur ke daerah di mana banyak bahan peledak seberat 500 pon disimpan.

Pangkalan kemudian mengirimkan penghancuran persenjataan bahan peledak untuk melucuti atau mengisolasi bom yang dijatuhkan.

Pangkalan Udara Homestead dalam sebuah posting di Twitter mengatakan  bahwa evakuasi itu karena insiden yang melibatkan sistem yang rusak. Sesaat sebelum jam 10 malam, pangkalan mengumumkan bahwa situasinya telah terkendali. Tidak ada yang terluka dalam insiden itu.

Ketika insiden itu pertama kali diumumkan, Tyler Grimes juru bicara pangkalan  mendesak warga sipil dan penduduk setempat untuk menghindari daerah tersebut.

Polisi Miami-Dade juga meminta masyarakat untuk menghindari jalur yang menuju dekat pangkalan dan warga diimbau untuk tetap tinggal di rumah masing-masing.

Exit mobile version